Selasa, 27 Agustus 2019

Soundtrack Film Indonesia Yang Iconic

Kalau Tadi Kita Pernah Bahas Soundtrack Mancanegara, Kali Ini Kita akan membahas soundtrack Sedap Yang Ada di Film Indonesia

Film adalah suguhan yang kompleks. Di dalamnya kita tidak hanya menikmati cerita atau visualisasi yang disajikan. Ada soundtracknya yang menjadi pelengkapnya. Tak jarang, sebuah soundtrack film lebih memikat penonton. Apalagi nih, soundtrack film tersebut bertema cinta dan menyajikan romantisme. 

Siapa di antara KLovers yang kisah cintanya mirip dengan soundtrack sebuah film romantis? Pasti banyak yang mengalaminya bukan? Lirik dan tema yang diangkat dalam lagu soundtrack tersebut memang tak jarang mewakili kisah cinta kita di dunia nyata. Yang pasti, selalu bikin baper. 

1. Banda Neira - Sampai Jadi Debu (POSESIF)


Lagu ini menjadi soundtrack film POSESIF (2017). Dirilis pada tahun 2016, lagu ini mempunyai lirik yang romantis dan mendalam membuat para pendengarnya terlena dengan alunan syair nadanya yang indah. Pada lagu yang dinyanyikan oleh Banda Neira ini setiap liriknya terkandung pesan penting dan bermakna bagi setiap pasangan yang memiliki arti tentang kesetiaan. Cocok nih buat dinikmati bareng pacar. 

2. The Panas Dalam Bank - Dulu Kita Masih SMA (DILAN1990)


Soundtrack film DILAN 1990 yang berjudul Dulu Kita Masih Remaja ini mampu menarik perhatian anak muda khususnya para remaja. Terlebih filmnya memang menjadi fenomena dan terjual tiketnya sampai 6 juta di bioskop. Lagu ini menggambarkan tentang kerinduan seseorang tentang masa masa indah bersama orang tersayang saat duduk di bangku SMA dulu. Lirik-liriknya yang membuat kita akan mengingat ingat hal-hal lucu yang dianggap romantis saat SMA dulu seperti lirik "di sekolah kita berjumpa, pulang pasti kita berdua" dan "dulu suka selalu denganmu, diatas motor berdua" sungguh masa masa SMA memang indah untuk dikenang.

3. Virgoun - Surat Cinta Untuk Starla (SURAT CINTA UNTUK STARLA)


Soundtrack film romantis berikutnya ialah Surat Cinta Untuk Starla yang dinyanyikan oleh Virgoun. Lagu ini diungkap oleh Virgoun terinspirasi dari kisah nyata. Lirik-liriknya ingin menunjukan bukti cinta Virgoun kepada buah hatinya dari Ina Idola yaitu Starla. Meski lagu ini terinspirasi dari cinta Virgoun untuk sang putri , liriknya memiki makna yang lebih seperti Tuhan, Orang-orang terdekat kita dan cinta kepada pasangan. Hmm makin baper nih kalo kamu lagi jatuh cinta dengerin lagu ini

4. Ayudia bing Slamet Ft Ditto - Dengarkan Dia (TEMAN TAPI MENIKAH)



Lagu berikutnya yang bikin baper kamu adalah Dengarkan Dia yang dibawakan oleh sepasang sejoli dan berdasarkan dari kisah nyata mereka. Lagu ini menceritakan tentang bagaimana menunjukan rasa sayang kepada sepasang kekasih, waaah buruan di dengerin deh buat kamu yang lagi deket dengan seseorang!

5. Rossa - Bulan Dikekang Malam (AYAT-AYAT CINTA 2)

Sudah bukan rahasia lagi bila lagu-lagu Rossa menjadi langganan dalam soundtrack film. Salah satu yang boleh dikatakan ter-romantis adalah Bulan Dikekang Malam yang dijadikan soundtrack AYAT-AYAT CINTA 2. Lagu yang diciptakan oleh Melly Goeslaw ini diapresiasi positif oleh penonton film atau penikmat musik sekalipun. Melly mengaku bahwa lagu yang diciptakannya ini mempunyai makna yang tersirat. Good! Cocok nih lagu buat yang ingin dimengerti oleh pasangannya. Kalian harus lebih peka mendengarkan makna-makna yang tersirat dalam liriknya.

6. Isyana Sarasvati - Sekali Lagi (CRITICAL ELEVEN)

Dengan suara lembut dari Isyana, film CRITICAL ELEVEN mampu membuat penontonnya makin baper. Bagaimana tidak? Lagu ini menceritakan tentang bagaimana memberikan kesempatan kepada yang terkasih. Relatable banget kan? Sangat cocok nih buat kamu yang sedang galau-galaunya karena kesalahan yang dibuat. Coba deh dengerin lagu ini biar pikiran kalian menjadi terbuka ya KLovers!

7. HiVi - Mata ke Hati (DEAR NATHAN)

DEAR NATHAN adalah salah satu film roman remaja yang mampu merebut perhatian banyak penonton remaja. Salah satu faktor yang mendukung kesuksesannya apa lagi kalau bukan soundtrack filmnya. Lagu yang dibawakan oleh HiVi ini terasa pas untuk menceritakan tentang masa-masa percintaan di bangku sekolah. Baik lirik dan musiknya sangat pas dan langsung mengingatkan kita dengan masa-masa di SMA bukan? 

8. Afgan - Cinta Tanpa Syarat (LONDON LOVE STORY 3)

Lagu yang dibawakan oleh Afgan ini menjadi salah satu soundtrack film yang berjudul LONDON LOVE STORY 3. Cinta Tanpa Syarat menceritakan tentang seseorang yang mencintai pasangannya tanpa memandang apapun, dan kalian pun nggak perlu kaget dengan lagu tersebut, dinikmati dari liriknya pun udah bikin baper banget.

9. Morgan Oey ft Claresta - Mencintaimu (ARINI)

Film yang dibintangi oleh Morgan Oey dan Aura Kasih ini diadaptasi dari novel Mira W, yang berjudul MASIH ADA KERETA YANG AKAN LEWAT. Film ARINI menceritakan tentang dua insan yang bertemu ketika berada di sebuah kereta di Jerman. Makna yang dimaksudkan dari film ini ialah ketika cintannya harus berlabuh kepada pria yang jauh lebih muda. Cocok nggak tuh lagu buat kamu yang sedang menjalin hubungan dengan pasangan yang lebih muda.
Itulah 10 soundtrack film yang bagus membuatmu makin baper seketika mendengarnya, tapi alangkah baiknya kalo kamu menonton filmnya terlebih dahulu supaya bertambah tingkat bapermu bersama pasangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

lagu Yang Sering Jadi Ost Ftv

Namanya FTV munculnya sudah seperti frekuensi makan aja deh. Pagi, siang, malem ada semua, bener gak? Tapi tetap saja kita tonton kalau lagi...